Tips Backup WordPress Menggunakan Fitur Softaculous

  • choirrulloh
  • Dec 26, 2019

Kali ini saya akan memberikan tips backup wordpress menggunakan fitur softaculous, bagi yang belum tahu apa itu softaculous, saya akan memberikan sedikit penjelasan terkait softaculous ini.

Softaculous adalah auto installer yang ada di Hosting dan berfungsi untuk mempermudah instalasi berbagai cms (content management system) serta beragam aplikasi website yang bersifat open source. Aplikasi akan terinstall secara otomatis dan kamu tidak perlu melakukan instalasi secara manual.

Oke dibawah ini adalah tipsnya.

  1. Login ke cpanel hosting
  2. Cari menu Softaculous Auto Installer

  3. Klik menu All Installation, lalu klik icon backup seperti screenshot dibawah ini :
  4. Klik tombol ‘Backup Installation’ untuk membackup website wordpress kamu.
  5. Tunggu hingga proses backup selesai, setelah itu akan muncul gambar seperti dibawah ini:

Pada halaman tersebut, kamu bisa mendownload file backupnya atau melakukan restore backup. Untuk restore backup akan saya tuliskan tipsnya di postingan berikutnya.

Demikian terima kasih, semoga artikel ini bermanfaat.

One thought on “Tips Backup WordPress Menggunakan Fitur Softaculous

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.