Apa itu ShopBack?
ShopBack sebuah situs Cashback terkemuka di Asia Pasific (APAC) yang membuat pengguna dapat berbelanja dengan lebih hemat dan cerdas.
ShopBack didirikan pada tahun 2014, ShopBack bertumbuh dengan luar biasa dan meraih Penghargaan Emas untuk Start-up Terbaik pada tahun 2015 serta penghargaan dari Emerging Enterprise Award dan Global Mobile Challenge pada tahun 2017. Sejak 2014, ShopBack telah memberikan cashback lebih dari $ 30M ke komunitas penggunanya.
Apa itu Cashback?
Cashback adalah penawaran di mana pembeli diberikan persentase pengembalian uang tunai atau uang virtual atau bahkan diberikan suatu produk tetapi dengan memenuhi syarat pembelian tertentu yang telah ditentukan oleh pihak penyelenggara cashback.
Bagaimana Cara Kerja ShopBack?
Cara Mendaftar ShopBack
Untuk melakukan pendaftaran shopback caranya sangat mudah
- Klik di sini untuk membuka halaman pendaftaran
- Daftar akun ShopBack bisa pilih dengan menggunakan alamat email kamu (klik “gunakan email”) atau daftar melalui akun Facebook kamu (klik tombol “Masuk Dengan Facebook”).
- Setelah menyelesaikan pendaftaran akun, email verifikasi akan dikirim ke alamat email kamu.
- Verifikasi akun ShopBack-mu dengan mengklik tautan di email, dan akunmu siap digunakan!(PENTING: Harap tutup aplikasi ShopBack sebelum mengklik tautan verifikasi. Alternatif lain yang dapat digunakan, buka email verifikasi di browser Incognito)
Cara Berbelanja Melalui Shopback
Untuk melakukan belanja melalui shopback caranya sangat mudah
- Login Akun Shopback
- Lalu Pilih Marketplace yang ingin kita belanjakan
- Disini saya pilih Tokopedia, setelah di pilih nanti akan muncul tampilan seperti ini.
- Lalu klik Button Beli Sekarang, nanti langsung diarahkan ke ecommerce tersebut.
- Lakukan Pembelian seperti biasa. Jika sudah melakukan pembelian biasanya nanti akan ada email dari ShopBack yang isinya seperti ini.
- Dari email diatas kita diberitahu bahwa kita sudah melakukan transaksi dari Tokopedia dan mendapatkan Cashback 300 Rupiah.
Mungkin pembaca banyak bertanya-tanya, kenapa Cashback yang didapatkan kecil?
Cashback yang didapatkan adalah relative yang artinya tergantung dari besar kecilnya pembelian kita.
Cara Tarik Cashback yang kita sudah dapatkan
Untuk melakukan penarikan Cashback yang sudah kita dapatkan ada minimum penarikannya adalah 50 Ribu, tetapi jika kalian sudah 25 Ribu tetap bisa ditarik kok, hanya saja bukan bentuk uang melainkan dalam bentuk Pulsa.
Berikut ini adalah cara untuk melakukan penarikan Cashback.
- Login Ke akun ShopBack
- Arahkan kursor ke menu Saldo yang ada di sebelah kanan atas lalu klik Penarikan Saldo
Atau bisa klik link ini - Nanti akan otomatis masuk ke halaman seperti ini
- Disitu nanti kalian bisa pilih mau Transfer Bank Atau Isi Pulsa.
Note: Untuk Pulsa biasanya dalam waktu kurang lebih 10 Menit sudah masuk
Untuk Transfer Bank biasanya dalam waktu 1 jam sudah masuk.
Sekian Terima kasih.